Jumat, 17 September 2010

LEBIH SEGAR SETELAH PIJAT

Tubuh  adalah anugerah Tuhan yang harus kita jaga dan pelihara kesehatan dan kecantikannya, karena dengan merawat tubuh, kita menunjukkan rasa syukur atas semua yang diberikan Tuhan. Bila anda merasa stres, kepala berat dan tubuh penat? Pijat mungkin saja dapat mengatasinya dalam waktu singkat.
Bahkan anda dapat tampil lebih menarik sesudahnya dengan tubuh lebih rileks, kulit lebih halus dan perasaan lebih nyaman.


Add caption
MACAM-MACAM PIJAT DAN MANFAATNYA

  • Pijat tradisional : Pijatan di seluruh tubuh dan kepala untuk melancarkan peredaran darah dan rasa lelah.
  • Pijat refleksi : dipercaya dapat membuat tubuh lebih segar dan menghilangkan beberapa penyakit misalnya migrain dan penyakit lambung.
  • Pijat aroma terapi : tekniknya hampir sama dengan pijat tradisional, hanya ditambah berbagai minyak aromaterapi yang dapat dipilih sesuai kebutuhan, misalnya untuk mengatasi stress, sulit tidur, kulit kering dan kulit berminyak.


BEBERAPA PILIHAN TEMPAT PIJAT

  • Di salon-salon kecantikan
  • Di tempat praktek pijat khusus seperti pijat refleksi dan pijat tradisional
  • Di berbagai spa dan pusat kebugaran


ALTERNATIF PIJAT DI RUMAH

  • Jika anda mencari pemijat, tak ada salahnya mencoba beberapa pemijat untuk membandingkan hasil pijatannya. Pijatan yang baik adalan bila tubuh lebih segar dan tidak ada rasa sakit di beberapa bagian tubuh sesudah dipijat
  • Sediakan minyak zaitun atau minyak pijat khusus yang mengandung aromaterapi, minyak kayu putih untuk memijat di bagian perut (agar hangat) dan air jeruk nipis untuk mengatasi pegal-pegal di tubuh.
  • Sebaiknya anda berbaring di atas matras atau kasur yang agak tebal. Lapisi matras/ kasur dengan kain agar minyak tidak membekas.
  • Setelah pijat, anda dapat meminta pemijat membersihkan tubuh dengan body scrub atau lulur putih. Lanjutkan dengan menggunakan body lotion ke seluruh tubuh. Rasa rileks, kulit bersih dan halus ala salon sudah anda dapatkan dengan cara praktis dan murah.

tip
  1. Jangan melakukan pemijatan ketika anda terburu-buru/ waktu terbatas, agar anda lebih menikmatinya.
  2. Jangan makan besar sesaat sebelum pijat, berikan waktu setidaknya dua jam agar perut tidak sakit ketika dipijat
  3. Bawalah minyak pijat pilihan sendiri agar anda lebih menikmati khasiat dan keharumannya.
  4. Bebaskan pikiran dari berbagai persoalan ketika dipijat, kalau perlu putar musik lembut selama pemijatan.
  5. Minumlah secangkir teh hangat atau minuman tradisional seperti air jahe (jika suka) setelah pijat untuk membuat tubuh lebih segar.
oriflame-body lotion and cream 
klik disini untuk bergabung dan menjadi lebih fashionable

Tidak ada komentar:

Posting Komentar